BAHANA FM, Radio yang Jakarta Banget - Semakin Konsisten Memberikan Konten Lokal

748 Views
"Lewat radio aku sampaikan,
kerinduan yang lama terpendam, terus mencari biar musim berganti, radio
cerahkan hidupnya, jika hingga nanti ku tak bisa, menemukan hatinya,
menemukan hatinya, menemukan hatinya lagi."
Lirik dari lagu sheila
on 7 yang berjudul radio memang melekat ya. Duh, kalau ingat lagu
tentang radio saya yang millenial ini jadi ingat pernah titip-titip
salam lewat radio. Ehehe~





Berbicara soal radio, saya mau ngulas tentang Bahana 101.8  Fm, telah
konsisten memberikan yang terbaik untuk pendengarnya pada 2019 ini. Saya
yakin, dengan kekonsistenan yang Bahana FM sajikan mampu
mengantarkannya menjadi radio favoritnya Teman Bahana. Nah, diambil dari data survey radio terbaru wave 4 2019, Bahana Fm ini menjadi radio pertama yang mengedepankan konten lokal sebagai komoditas utamanya.
Saat ini, Bahana Fm didengarkan oleh 750.000 pendengar sejabodetabek,
dimana setiap harinya pendengar dapat mendengarkan hits Indonesia
terbaik. Mantap ya gaes!

Melalui program pagi Tika Udjo on Bahana Fm, konten-konten
lokal tidak ketinggalan untuk disampaikan. Seperti, mengajak pendengar
untuk pertama kalinya mencoba MRT Jakarta pada hari pertama soft launching MRT, lalu berkolaborasi dengan musisi dan selebriti Indonesia, serta membawakan topik lokal yang “Jakarta banget”. Sehingga, program Tika Udjo on Bahana FM  menjadi acara pagi terfavorit berdasarkan survey radio terbaru.


Comments

Signin Signup