Tahu Gejrot Kamu Boleh Coba Segar Kuahnya

Views
Jika tergoda dengan kuah segarnya itu mungkin sebuah keniscayaan, bila rindu tahu kopongnya pasti ini tentang kuliner khas Cirebon yang bernama Tahu Gejrot, kudapan yang kerap di jajakan dengan cara dipikul ini mempunyai banyak penggemar. Rasa kuah cuka yang rada rada mirip kuah untuk pempek ini, di tambah irisna tahu dan juga cabe rawit serta bawang merah yang digerus kasar, yup tentang nikmatnya makanan jalanan khas Cirebon, semua suka dan ini yang membuat Tahu Gejrot dikangenin oleh para perantau Cirebon dan sekitarnya.

Sebenarnya cara membuat Tahu Gejrot ini cukup mudah lho, siapkan saja bahan bahannya seperti cabe rawit, bawang merah, bawang putih, kecap, cuka dan gula jawa. Bahan bahan tersebut memang memperkaya cita rasa Tahu Gejrot, namun yang lebih praktis ya itu, hadang saja si penjual Tahu Gejrot yang biasanya berkeliling kampung dan ini adalah moment yang tepat untuk menikmati keseruan mamam Tahu Gejrot, di jelang siang yang lumayan terik, menikmati segarnya kuah Tahu Gejrot adalah sensasi yang mungkin bagian keren untuk di lakukan, Tahu Gejrot memang ngagenin kok.


Comments

Signin Signup