Kocak yang Berfaedah di Film Orang Kaya Baru

2126 Views

Kocak yang berfaedah. Itulah yang saya rasakan ketika menikmati film Orang Kaya Baru (OKB) dan Press Screening bersama all stars OKB yang diputar untuk pertama kalinya di XXI Plaza Senayan, Senin 21 Januari 2019. 


Film yang diproduksi oleh Screenplay Films dan Legacy Picture ini, terbukti sukses membuat para awak media ngakak dari awal hingga akhir pemutaran film. Tak hanya ngakak saja, film yang bergenre komedi ini benar-benar berbeda dengan film-film yang memiliki genre yang sama. Nilai-nilai kehidupan yang disampaikan dalam film, dikemas sangat ringan dalam bentuk komedi seru yang mengalir alami.


Tontonan drama komedi keluarga ini, mengisahkan sebuah keluarga yang hidup dalam kondisi pas-pasan.Tika (Raline Shah), Duta (Derby Romero), serta Dodi (Fatih Unru) merupakan saudara kakak beradik yang selalu bisa berdamai dengan situasi apapun. Karena sedari kecil, mereka sudah dilatih untuk mendapatkan sesuatu dengan susah payah dan selalu mensyukuri apa yang mereka miliki meski dalam kondisi kekurangan.


Selanjutnya di https://diaryaida888.blogspot.com/2019/01/kocak-yang-berfaedah-di-film-orang-kaya.html?m=1

Comments

Signin Signup